GM PT.PLN Persero UID S2JB dan Ketua Gugus Srikandi serahkan CSR Desa Batu Raja R

0
105

Dareahpost.com, Hulu Palik, BU-Hari ini Rabu, 31/07/2024, Desa Batu Raja R Kecamatan Hulu Palik, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu terlihat ramai. Kali ini bukan ramai karena pembagian BLT, akan tetapi dikarenakan acara penyerahan CSR yang bertemakan Srikandi PLN Movement.

Program CSR

Pada acara tersebut, sebagai panitia dalam ialah Forum Indonesia Muda (FIM) dan berkolaborasi dengan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Bengkulu. Acara dimaksudkan untuk penyaluran CSR oleh PT. PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan Jambi Bengkulu (UID S2JB) sekaligus untuk Gugus Srikandi untuk mengajak para Srikandi untuk lebih dekat dan memperhatikan pendidikan anak, mengingat anak merupakan generasi penerus bangsa ke depan.

Acara terlihat cukup ramai dan antusias masyarakat Desa Batu Raja R Kecamatan Hulu Palik Kabupaten Bengkulu Utara. Acara tersebut, dihadiri oleh Bupati Bengkulu Utara, yang dalam kesempatan itu diwakili oleh asisten 3 Bengkulu Utara Dr. Agus Haryanto, SE, MM.

Dalam sambutannya asisten 3 Pemkab Bengkulu Utara, Dr. Agus Haryanto, SE, MM. menyampaikan permohonan maaf dari bapak Bupati Bengkulu Utara, seyogyanya beliau dapat hadir dalam acara tersebut, namun dikarenakan ada beberapa agenda yang juga tidak kalah pentingnya, maka Bupati Bengkulu Utara meminta dirinya untuk mewakilinya, dengan harapan tidak mengurangi arti dan maksud dari pada acara yang digelar.

Atas nama Bupati Bengkulu Utara, asisten 3 Dr. Agus Haryanto, SE, MM, juga turut  mengapresiasikan adanya kreatifitas masyarakat dalam memanfaatkan Hasil Huta Bukan Kayu, yang ada di kawasan hutan wisata Lemo Nakai. Yang mana kerajinan tangan terbuat dari rotan dan batang resam. Dari bahan tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk bahan baku pembuatan Topi dan lain-lain.

Tidak hanya mengapresiasi karya masyarakat lokal, namun pada kesempatan tersebut asisten 3 Pemkab Bengkulu Utara, Dr. Agus Haryanto, SE, MM. juga menyingung terkait jalan menuju objek wisata Lemo Nakai yang sudah dua kali diusulkan, namun belum kunjung terealisasi. Insyah Allah akan akan dibangun pada tahun 2025.

Dalam sambutannya Asisten 3 Pemkab Bengkulu Utara, memberikan sedikit pantun, yang berbunyi

Kacang bukan sembarang kacang, kacang ini campur durian, PLN datang bukan sembarang datang, tapi datang membawa bantuan.

Sembari berpesan agar bantuan dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin, agar ke depannya produk lokal Desa Batu Raja R semakin diminati. (Red)

Artikulli paraprakPemerintah Desa Gardu Kecamatan Arma Jaya Salur BLT dan Pengambilan Titik Nol Rabat Beton
Artikulli tjetërDiduga Drainase Kedu Baru Jadi Wadah Korupsi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini